ONews-Id.Com (OKU Selatan)-Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten OKU Selatan, Popo Ali-Sholihien (PAS) menang telak dengan memperoleh 97 persen suara dan tabung kosong hanya 3 persen dalam Pilkada yang berlangsung pada Rabu (9/12/2020) lalu.
Capaian hasil tersebut disampaikan tim sukses dan kedua pasangan dalam jumpa pers terkait hasil Real Count di ruangan pemenangan PAS di Hotel Samudera, pada Kamis ( 10/12/2020).
Dengan hasil tersebut, pasangan Popo Ali dan Sholihien berpeluang besar memecahkan rekor museum rekor indonesia (Muri) kategori menang telak dalam Pilkada dengan persentase tertinggi.
Keberhasilan pasangan Popo Ali dan Sholihien ini bahkan mematahkan rekor pilkada calon tunggal H Herman Deru pada saat pilkada Bupati OKU Timur beberapa tahun lalu yang hanya meraih sekitar 93 persen.
Pasangan PAS bahkan sangat dicintai masyarakat kabupaten OKU Selatan dimana dari hasil pilkada hanya 3 persen warga memilih kotak kosong.