ONews-id.com (OKI)-Pantai Timur Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) merupakan area terjauh dari pusat pemerintahan daerah sehingga tak heran cenderung mengalami ketimpangan. Namun ke depan, ada asa pemerataan pembangunan sesuai janji salah satu Cabup OKI periode 2025-2030.
Cabup OKI nomor urut 2 H Muchendi Mahzareki SE MSi adalah Si Pemberi Asa tersebut. Beberapa strategi pembangunan sudah disiapkan dan dibeberkan ke publik meskipun Pantai Timur berkesan menjadi basis suara dari lawannya di Pilkada, Cawabup OKI nomor 1 Abdiyanto SH MH.
Pantai Timur area terdiri 5 kecamatan yakni Tulung Selapan, Air Sugihan, Cengal, Sungai Menang dan sebagian Pangkalanlampam. Abdiyanto yang telah 5 kali terpilih menjadi anggota DPRD OKI berasal dari Kecamatan Tulung Selapan, meskipun tak ada jaminan menang di area ini karena kapasitasnya sebagai Cawabup.
“Ada strategi dari saya untuk memajukan Pantai Timur. Kami sudah berkeliling ke Pantai Timur, melihat dan mendengar langsung keluhan warga di sana,”ujar Muchendi saat Debat Publik Pilkada OKI 2024 di Hotel Novotel Palembang, Jumat (2/11) malam.