ONews-id com (OKI)-Pasca pelantikan Kepala Dinas Pendidikan oleh Bupati OKI H.Iskandar SE yang dilaksanakan beberapa waktu yang lalu Dinas Pendidikan OKI mengelar Acara Sertijab Dari Muhammad Amin S.pd.,M.M.,M.pd. kepada Muhammad Refli S.sos.,M.M di lantai 2 aula kantor dinas pendidikan OKI,Rabu (01/02/2023).
Acara dihadiri sekretaris seluruh Kepala bidang, staf dinas pendidikan OKI ,pengawas, ketua dan pengurus K3S, MKKS kabupaten OKI serta undangan lainnya
Dalam sambutannya kepala Dinas yang baru menyampaikan bahwasanya dalam menjalan misi dan visi Dinas pendidikan itu sama dengan kepala dinas yang lama hanya saja mungkin berbeda gaya kepemimpinannya .
“Dalam melaksanakan Misi dan visi dinas pendidikan ini tentu sama dari apa yang diharapkan pemimpin daerah tentunya pak Bupati Iskandar SE hanya saja mungkin berbeda dalam style (gaya) memimpin,ungkap refli
Disela sambutan nya Kepala Dinas yang baru menyampaikan do,a melalui pantun yang di karang secara langsung oleh refli agar Pak Amin dan sekarang menjabat menjadi Kepala dinas Dispora OKI enteng jodoh dan segera dapat naik ke pelaminan.(Andi)