Onews-id.com (Muara Enim)-Dua tahun tidak menggelar salat Ied berjamaah, Masjid Jamik PT Bukit Asam Tbk Tanjung Enim pada Idul Fitri 1443 H kembali melaksanakan salat Ied berjamaah, Senin (2/5) pagi pada pukul 07.00 WIB. Meskipun begitu, kegiatan tersebut tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19.
Jajaran direksi PT Bukit Asam Tbk beserta keluarganya tampak hadir, Direktur Utama Arsal Ismail, Direktur Operasi dan Produksi Suhedi, Direktur Sumber Daya Manusia (SDM) Suherman, Direktur Pengembangan Usaha Rafli Yandra, GM Pertambangan Tanjung Enim Venpri Sagara, serta jajaran Senior Manajer (SM) dan segenap jajaran manajemen PTBA.
Arsal Ismail mengatakan, bahagia sekali pelaksanaan salat Ied di masjid Jamik Bukit Asam kembali di penuhi para jamaah. Dimana sudah dua tahun belakang tidak menggelar kegiatan salat Ied. Ia pun menyampaikan salam untuk masyarakat Lawang Kidul khususnya kepada seluruh insan PTBA. Dalam suasana lebaran ini, Arsal mengucapkan Selamat berkumpul dengan keluarga di hari raya Idul Fitri 1443 H mohon maaf lahir dan batin.
“Mudah-mudahan Covid-19 segera berakhir dan salat Ied ini segera berlanjut di Idul adha yang akan datang. Mari saya mengajak masyarakat, dan insan PTBA untuk terus berdoa agar PTBA bisa lebih baik kedepannya,”kata Direktur Utama PTBA Arsal Ismail.